FEBI UIN SAIZU

Bincang Isu Politik x Forum Anomali : Menolak Apatisme, Membangkitkan Semangat Kritis Mahasiswa

FEBI.UINSAIZU.AC.ID-Kementerian Politik Hukum dan HAM (KEMENPOLHAM) Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN SAIZU Purwokerto sukses menyelenggarakan acara Bincang Isu Politik dengan tema “Menyingsingkan Tirai Apatisme Mahasiswa Menuju Kesadaran Politik Yang Berkembang” diselenggarakan di Auditorium UIN SAIZU Purwokerto pada Kamis, 16 Mei 2024.Acara Bincang Isu Politik merupakan bentuk nyata dari upaya DEMA FEBI untuk meningkatkan wawasan mahasiswa secara mendalam terhadap isu-isu politik terkini, yang dapat meningkatkan kepekaan dan kemampuan terhadap fenomena-fenomena politik.

Kegiatan bincang isu politik ini diisi oleh dua pemateri yaitu dari golongan Akademis dan golongan Aktivis. Dari golongan Akademis mengundang Wildan Humaydi, M.H., Dosen Fakultas Syariah dan Kepala Jurusan Program Studi Hukum Ekonomi Syariah dan Hukum Tata Negara UIN SAIZU Purwokerto. Sedangkan dari golongan Aktivis mengundang Gielbran Mohammad Noer, Presiden BEM KM UGM tahun 2023 dan Founder Of Forum Anomali.

Substansi materi yang disampaikan membahas terkait isu-isu yang sedang ramai disebagian besar Universitas di Indonesia yaitu tentang kenaikan biaya pendidikan dan gaji buruh termasuk dampaknya terhadap mahasiswa dan masyarakat luas.

Dalam kesempatan tersebut, para pembicara tidak hanya menyampaikan materi secara teoritis, tetapi juga memberikan contoh-contoh konkret dan menganalisis dampak dari kenaikan biaya pendidikan dan gaji buruh terhadap berbagai aspek kehidupan masyarakat.

Acara ini dihadiri oleh seluruh elemen mahasiswa UIN SAIZU, delegasi dari masing-masing kelas di Fakultas FEBI, Presiden BEM UNSOED dan AMIKOM, serta seluruh Presiden DEMA Fakultas yang ada di UIN SAIZU Purwokwerto. Ketua pelaksana Nadja Auludin mengatakan “Manfaat yang bisa diambil dari acara bincang isu politik ini adalah menumbuhkan jiwa nasionalisme dan cinta tanah air serta kritis terhadap masalah-masalah berbangsa dan bernegara, Kami berharap acara ini dapat memberikan manfaat dan inspirasi bagi kita semua”.

Suasana auditorium penuh semangat dan antusiasme, menunjukkan tingginya minat para mahasiswa untuk memahami dan terlibat dalam isu-isu politik sehingga acara ini lancar dan sukses dilaksanakan. (EZ)

Share
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Skip to content